Catatan: Artikel FAQ ini tidak lagi digunakan. Selama pembaruan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi terakhir pada bulan Agustus 2016, para pengguna dapat memilih untuk tidak membagikan informasi akun mereka dengan Facebook untuk meningkatkan pengalaman iklan dan produk Facebook. Pada saat itu, para pengguna memiliki waktu hingga 30 hari setelah menyetujui pembaruan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi untuk menentukan pilihan ini.
Jika Anda adalah pengguna lama, Anda dapat memilih untuk tidak membagikan informasi akun Anda dengan Facebook untuk meningkatkan pengalaman iklan dan produk Facebook Anda.
Terdapat dua cara untuk melakukan hal ini:
Sebelum Anda mengetuk Setuju untuk menerima Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi terbaru kami, ketuk Baca.
Anda akan melihat kendali di bagian bawah layar. Jika Anda tidak ingin informasi akun Anda dibagikan dengan Facebook untuk meningkatkan pengalaman iklan dan produk Facebook, Anda dapat menghapus centang pada kotak atau mengalihkan kendali.
Setelah Anda menyetujui Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi terbaru kami, Anda akan memiliki 30 hari tambahan untuk melakukan pilihan ini dengan mengunjungi Setelan > Akun > Bagikan info akun saya di dalam aplikasi. Jika Anda tidak ingin informasi akun Anda dibagikan dengan Facebook untuk meningkatkan pengalaman iklan dan produk Facebook, Anda dapat menghapus centang pada kotak atau mengalihkan kendali.
Perusahaan keluarga Facebook akan tetap menerima dan menggunakan informasi ini untuk tujuan-tujuan lain, seperti meningkatkan infrastruktur dan sistem pengiriman, memahami bagaimana layanan kami atau mereka digunakan, mengamankan sistem, dan memerangi spam, penyalahgunaan, atau aktivitas yang melanggar.
Anda dapat membaca teks lengkap Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi terbaru kami di sini.