Cara Menggunakan Daftar Siaran

Android
iOS
Anda dapat menggunakan daftar siaran untuk mengirim pesan ke beberapa kontak secara bersamaan.
Daftar siaran adalah daftar kontak tersimpan yang dapat Anda kirimkan pesan secara berulang, tanpa harus memilih kontak satu per satu.
Catatan: Daftar siaran tidak didukung di Windows, Mac, atau Web.

Syarat daftar siaran


  • Pastikan semua kontak di daftar siaran telah menyimpan nomor Anda di buku alamat mereka.
  • Anda dapat membuat daftar siaran sebanyak yang diinginkan.
  • Anda dapat menambahkan hingga 256 kontak di setiap daftar siaran.

Membuat daftar siaran

  1. Ketuk
    more options
    > Siaran baru.
  2. Cari atau pilih kontak yang ingin Anda tambahkan ke daftar.
  3. Ketuk
    check mark
    .
Penerima akan menerima pesan siaran sebagai pesan individual dari Anda di tab Chat mereka. Balasan dari mereka juga akan muncul sebagai pesan individual dan tidak akan dikirim ke kontak lain dalam daftar siaran.
Catatan:
  • Hanya orang yang telah menambahkan Anda ke daftar kontak teleponnya yang akan menerima pesan siaran Anda.
  • Jika ada yang tidak menerima pesan siaran Anda, minta mereka untuk menambahkan Anda ke daftar kontak.
  • Daftar siaran adalah komunikasi dari satu orang ke banyak orang. Jika Anda ingin para penerima pesan berpartisipasi dalam percakapan grup, silakan membuat chat grup.

Mengedit daftar siaran

  1. Dari tab Chat, ketuk daftar siaran.
  2. Ketuk
    more options
    > Info daftar siaran.
  3. Di layar info daftar siaran, Anda dapat:
    • Mengubah nama daftar siaran dengan mengetuk
      more options
      > Ubah nama daftar siaran. Masukkan nama baru daftar siaran > OKE.
    • Tambah penerima ke daftar dengan mengetuk Edit penerima. Cari atau pilih kontak yang ingin Anda tambahkan >
      android-check
      .
    • Hapus penerima dengan mengetuk Edit penerima > Ketuk "x" di foto profil kontak >
      android-check
      .

Menghapus daftar siaran

  1. Dari tab Chat, ketuk daftar siaran.
  2. Ketuk
    more options
    > Info daftar siaran > Hapus daftar siaran > Hapus.
    • Centang kotak jika Anda juga ingin menghapus media yang diterima dari galeri perangkat.

Sumber terkait:

Apakah ini menjawab pertanyaan Anda?

Ya
Tidak