Cara Mengarsipkan atau Membuka Arsip Chat Individual atau Grup

Android
iPhone
KaiOS
Web dan Desktop
Windows
Fitur arsip chat memungkinkan Anda untuk menyembunyikan chat individual atau grup dari daftar chat guna mengelola percakapan dengan lebih baik.
Catatan:
  • Mengarsipkan chat tidak akan menghapus ataupun mencadangkan chat tersebut ke kartu SD.
  • Chat individual atau grup yang diarsipkan akan tetap tersimpan dalam arsip ketika Anda menerima pesan baru dari chat tersebut.
  • Anda tidak akan menerima notifikasi untuk chat yang diarsipkan kecuali Anda disebut atau pesan Anda dibalas dalam chat tersebut.
Mengarsipkan chat individual atau grup
  1. Di tab CHAT, ketuk dan tahan chat yang ingin Anda sembunyikan.
  2. Ketuk
    Diarsipkan di bagian atas layar.
Mengarsipkan semua chat
  1. Di tab CHAT, ketuk Opsi lainnya
    > Setelan.
  2. Ketuk Chat > Riwayat chat > Arsipkan semua chat.
Melihat arsip chat individual atau grup
  1. Gulir ke bagian atas layar CHAT.
  2. Ketuk
    Diarsipkan.
Angka di sebelah keterangan
Diarsipkan menunjukkan jumlah chat individual atau grup yang memiliki pesan belum dibaca.
Membuka arsip chat individual atau grup
  1. Gulir ke bagian atas layar CHAT.
  2. Ketuk
    Diarsipkan.
  3. Ketuk dan tahan chat individual atau grup yang ingin Anda buka dari arsip.
  4. Ketuk Buka arsip di bagian atas layar.
Setelan arsip alternatif
Untuk mengubah setelan default agar arsip chat dibuka saat menerima pesan baru dan
Diarsipkan tidak ditampilkan di atas daftar chat:
  1. Di tab CHAT, ketuk Opsi lainnya
    > Setelan.
  2. Ketuk Chat.
  3. Matikan Tetap arsipkan chat.
Sumber terkait:
Cara mengarsipkan atau membuka arsip chat individual atau grup pada: iPhone | Web dan Desktop | KaiOS
Apakah ini menjawab pertanyaan Anda?
Ya
Tidak